Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Di Masyarakat, Muhammadiyah Sangat Berhasil

"Keberadaan Muhammadiyah di masyarakat sudah sangat berhasil, yang sangat menonjol terutama di bidang pendidikan, ekonomi, kesehatan, dan sosial", Demikian disampaikan wakil Bupati Ponorogo Sujarno pada acara resepsi milad Muhammadiyah ke 105 M di Perguruan Muhammadiyah Jetis pada tanggal 19 November 2017.

Di Masyarakat, Muhammadiyah Sangat Berhasil
Muhammadiyah banyak sekali membantu tugas-tugas pemerintah khusus nya di wilayah Ponorogo, untuk itu mewakili pemerintah kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Muhammadiyah.
Bapak Sujarno juga berpesan,  "era sekarang ini menghadapi dunia global yang serba cepat, kita jaga keutuhan kedaulatan bangsa yang banyak usik-an ( gangguan, red. ) dari berbagai arah". 

Beliau juga memohon bantuan dan dukungan kepada warga Muhammadiyah untuk suksesnya program-program  Pemkab Ponorogo. Prioritas program adalah infrastuktur. Demi kesejahteraan dan kebahagiaan rakyat diharapkan swalayan-swalayan yang dimiliki Muhammadiyah bisa bekerja sama dengan badan Usaha milik Desa yang tersebar diseluruh Ponorogo.

Khususnya di bidang Ekonomi dan Pendidikan, Muhammadiyah telah diakui berbagai pihak keberhasilannya. Kwantitas dan kwalitas Sekolah-sekolah Muhammadiyah adalah bukti keberhasilan gerakan pembenahan masyarakat di bidang Pendidikan. Siswa-siswa didiknya telah berkali-kali menunjukkan prestasi tinggi di berbagai kejuaraan di tingkat nasional, bahkan internasional.

Swalayan surya juga salah satu bukti nyata keberhasilan Muhammadiyah membangun ekonomi di level ujung tombak ( level konsumen langsung, red. ) di seluruh wilayah Kabupaten Ponorogo. Semuanya dibangun di atas pondasi kuat persyarikatan yang telah terbentuk sejak lama dan di pagari oleh kader-kader yang memiliki militansi kuat dalam berjuang demi kemaslahatan umat.

Posting Komentar untuk "Di Masyarakat, Muhammadiyah Sangat Berhasil"