Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kegiatan Nyantri Mahasiswa UNMUH Ponorogo

Ponorogo – Santri Pesantren Mahasiswa Al Manar Unmuh Ponorogo mengikuti Lomba Motivator Muda sebagai agenda penutupan program mahasiswa wajib nyantri selama satu bulan. Koordinator Musyrif Ust. Abdul Rhosid,Amd. mengatakan, Lomba Motivator Muda merupakan gelaran lomba yang rutin dilaksanakan setiap akhir gelombang pesantren mahasiswa. 

Kegiatan Nyantri Mahasiswa UNMUH Ponorogo
Lomba Motivator Muda adalah wahana mengeksplorasi potensi mahasiswa yang sudah nyantri selama satu bulan.

Rhosid berbangga, selain kemampuan santri yang telah mengalami peningkatan ilmu agama islam, Baca Al Qur’an dan wawasan ibadah praktis, ternyata santri juga memiliki bakat dalam banyak bidang melingkupi seni dan budaya.

"Kemampuan santri kita ini sangat luar biasa dan telah meningkat jauh dibanding sebelum ikut program pesantren; hal ini merupakan kebanggaan bagi kita semua,".
"Saya menginginkan agar para santri kita memiliki aqidah yang kuat dapat hidup dengan beradab dimasyarakat, oleh karenanya peran serta program pesantren sangat penting dalam rangka mensukseskan hal tersebut," kata Rhosid saat acara lomba sedang berlangsung.

Rhosid berpesan agar para santri terus berusaha dan belajar untuk meningkatkan kemampuan beragama agar mampu menghadapi tantangan budaya dari luar yang tidak sesuai dengan syariat Islam.

Selain kegiatan diatas, juga diselenggarakan lomba Qira’ah dan Poster Islami yang diikuti oleh seluruh santri pesantren mahasiswa.

Wali Mahasiswa mengapresiasi program pesantren ini, karena hasil dari pembelajaran yang sudah dilakukan benar-benar dilaksanakan oleh anaknya yang mengikuti pesantren ini.
"Anak saya jadi rajin ke masjid untuk shalat berjamaah dan membaca Al Quran setiap hari setelah ikut mondok di pesantren mahasiswa Unmuh," sebut Slamet.

Perlombaan ini digelar sebagai wujud apresiasi kepada para santri dan juga sebagai sarana penjaringan bakat dan minat santri. Pemenang lomba akan diumumkan dan diberi hadiah saat penutupan program pesantren mahasiswa.

Posting Komentar untuk "Kegiatan Nyantri Mahasiswa UNMUH Ponorogo"