Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

FAI UMPO Bekali Mahasiswanya Dengan Bahasa Inggris

FAI UMPO Bekali Mahasiswanya Dengan Bahasa Inggris
Executive English Camp (EEC) Fakultas Agama Islam Unmuh Ponorogo yang ke 6 resmi digelar. Kegiatan ini wajib di ikuti oleh mahasiswa semester 1 FAI Unmuh Ponorogo. 

Untuk tahun ini  sebanyak 75 mahasiswa sedang mengikuti kegiatan EEC tersebut. Kegiatan yang dimulai pada tanggal 30 Januari - 19 Februari 2018 tersebut bertempat di Panti Asuhan Muhammadiyah Al-Hikmah Desa Beton kecamatan Siman Ponorogo.

Menurut Drs. Rido Kurnianto. M.Ag Dekan FAI Unmuh Ponorogo, "tujuan diadakan kegiatan semacam ini adalah untuk membekali mahasiswa Fakultas Agama Islam supaya  mampu bersaing di dunia internasional. Dengan menguasai bahasa inggris InsaAlloh nantinya lulusan FAI mampu bersaing di dunia nyata".

Kegiatan ini langsung mendatangkan dua orang tutor handal yang sudah berpengalaman dari kampung Inggris Pare Kediri, yaitu, miss Azizah dan Miss Yuninda.

Kegiatan dengan konsep menginap selama dua puluh hari tersebut supaya seluruh mahasiswa mampu mengaplikasikan percakapan bahasa Inggris sesering mungkin dan sekerap mungkin, dengan begitu akan mudah mempraktekkan percakapan dalam bahasa Inggris. Karena kegiatan EEC ini penekanannya adalah pada percakapan bahasa Inggris.

Menurut salah satu mahasiswi yang mengikuti kegiatan EEC tersebut mengatakan, " EEC yang diadakan FAI Unmuh Ponorogo sangat bermanfaat sekali, dengan mengikuti kegiatan EEC kemampuan bahasa Inggris kami semakin meningkat dan tentunya seluruh mahasiswa yang mengikuti program ini akan mendapatkan pengetahuan dan ketrampilan diluar perkuliahan yang sangat bermanfaat dalam pergaulan dunia global".

Posting Komentar untuk "FAI UMPO Bekali Mahasiswanya Dengan Bahasa Inggris"