Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Salurkan bakat seni anak dengan mewarnai

Salurkan bakat seni anak dengan mewarnai
Anak merupakan generasi bangsa yang harus di didik, di bimbing, di dampingi dan diberi wadah terkait dengan bakat minatnya. Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan kemampuan anak dalam hal kesenian serta keindahan, Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah Jenangan Barat mengadakan lomba mewarnai tingkat taman kanak-kanak se Kecamatan Jenangan.

Lomba di ikuti 137 peserta dari TK Bustanul Athfal Aisyiyah se Cabang Jenangan Barat dan sekitar.  Antusiame nampak dari wajah sumringah para peserta, begitu kertas bergambar masjid dibagikan oleh panitia dengan warna dasar yang masih hitam putih anak-anak langsung memolasnya sesuai warna imajinasinya.

"Karena kegiatan ini untuk memperingati hari Kartini, mari anak-anak menyanyikan dulu lagu ibu kita Kartini, demikian ajakan panitia dari atas panggung".

Lomba mewarnai untuk anak-anak taman kanak-kanak merupakan serangkaian acara kartini's day yang diselenggarakan oleh Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah Jenangan Barat pada tanggal 22 April 2018 yang bertempat di gedung Sulaiman Dahlan Ranting Plalangan Kecamatan Jenangan Kabupaten Ponorogo.

Posting Komentar untuk "Salurkan bakat seni anak dengan mewarnai"