Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tanah Retak Di Sawoo semakin Parah, 139 Orang Harus Mengungsi

tanah retak tumpuk sawoo ponorogo
Tanah retak di Tumpuk Sawoo Ponorogo (foto:Polsek Sawoo)

pemudamu - Bencana tanah retak di Kecamatan Sawoo Kabupaten Ponorogo yaang telah terjadi sejak 14 Februari lalu kini semakin parah akibat intensitas hujan yang cukup tinggi. Sebagaimana disampaikan oleh Surono dari BPBD Ponorogo selasa 28 Februari lalu

"Retakan tanah muncul sejak 14 Februari lalu. Namun kini kondisinya kian parah seiring hujan deras yang mengguyur wilayah ini beberapa hari terakhir," katanya.

Retakan diikuti tanah longsor lebih dominan melanda Desa Tumpuk, sehingga memaksa 43 KK dengan jumlah personal 139 warga terpaksa harus mengungsi ke Gedung TK PKK Tumpuk / Exs Balai Desa Lama.  Hal ini dilakukan demi keselamatan penghuni rumah yang terdampak. 

Sementara itu Relawan Muhammadiyah dari Lazismu Ponorogo bersama MDMC dan PCM Sawoo telah mengirimkan bantuan logistik berupa bahan makanan dan kebutuhan pokok seperti sayur, beras, paket rendangmu, telur, Mie, Air Mineral dan kebutuhan primer lainya. Pengiriman bantuan menggunakan mobil logistic Muhammadiyah dan diantar langsung menuju lokasi pengungsian, jumat 3 Maret 2023, hari ini.

Menurut Juni Handoko sebagai perwakilan dari Lazismu Ponorogo pemindahan warga ke lokasi pengungsian tersebut dilakuka karena rumah meraka sudah tidak layak huni.

“ Bencana tanah longsor yang terjadi di desa tumpuk Kec. Sawoo ini berdampak pada 139 jiwa yang harus dipindahkan ke tempat pengungsian, karena lokasi tempat tinggal yang terdampak seperti longsor dan retak menyebabkan rumah mereka tak layak huni", katanya.

Sumarlan sekalu perangkat Desa Tumpuk mengucapkan terimakasih kepada Muhammadiyah ponorogo  

“ Saya selaku perwakilan dari pemerintah desa dan warga pengungsian mengucapkan terimakasih kepada Lazismu, MDMC dan Muhammadiyah Kabupaten Ponorogo yang telah mengirimkan bantuan logistik kepada kami, semoga dengan bantuan memberikan kebermanfaatan untuk warga kami yang sedang menghadapi musibah", Ungkapnya.

Lazismu mdmc bencana tanah retak sawoo
Lazismu berikan bantuan

Mari bersama kirimkan bantuan kemanusiaan untuk saudara kita yang terdampak gempa bumi disana..

Salurkan Donasi Anda melalui :

www. Sedekahmu.com

Rekening :

710 517 8071

BSI EX BSM - Kode bank : 451

Konfirmasi :

0813 3144 4960 (Admin Lazismu)

[*]

Posting Komentar untuk "Tanah Retak Di Sawoo semakin Parah, 139 Orang Harus Mengungsi"